Tips Mencegah Dinding Semen Acian Mengkristal

Dinding Semen Mengkristal
Tips Mencegah Dinding Semen Acian Mengkristal ---Seringkali, di konstruksi berplester atau beracian semen terjadi pengristalan (efflorescence) di bawah lapisan cat. Ini beberapa Tips Mencegah Dinding Semen Acian Mengkristal.

Penyebab pengristalan ini seringkali adalah karena terbawanya garam-garam yang bersifat alkali ke permukaan plesteran, beton, atau batako. Berikut ini solusi yang bisa diambil saat dinding mengristal:
  • Apabila lapisan cat belum rusak akibatpengkristalan, maka bersihkan dengankain basah kemudian tunggu hingga kering. Setelah itu permukaan cat diampelas agar pori-pori terbuka sehingga air dan garam alkali dapat mudah keluar.Setelah air dan garam tidak keluar lagi, maka lakukan pengecatan ulang.
  • Jika lapisan cat sudah rusak maka pengampelasan dilakukan sampai dasar. Kemudian diamkan air dan garam keluar.Setelah kering lakukan pengecatan ulang.
  • Jika sudah terlanjur muncul, maka dapat digunakan acian semen biasa untuk menutupi lubung-lubang tersebut.
TIPS PENCEGAHAN:
Dalam aplikasi dinding semen ekspos, problem ini dapat hilang dengan sendirinya. Jika dinding dengan finishing cat, Anda dapat mencegah dengan mengelap kristal-kristal hingga hilang.
Semoga Tips Mencegah Dinding Semen Acian Mengkristal ini bisa menjadi referensi dan inspirasi yang bisa Anda terapkan di rumah Anda. Baca juga Tips dan Trik Rumah sebelumnya tentang Tips Membuat Lantai Plester lebih Mengkilap. Semoga bermanfaat!
newer older home